Wadidaw, Hideo Kojima Dituduh Oleh Media Berita Sebagai Pembunuh Shinzo Abe

ENSIPEDIA.ID, PEKANBARU – Beberapa waktu lalu hangat berita tentang penyerangan berujung pembunuhan menteri Jepang yakni Shinzo Abe. Sang pelaku pembunuhan telah tertangkap dan identitasnya telah diketahui.

Tetsuya Yamagami, usia 41 tahun dan menganggur. Ia mengaku melakukan hal keji tersebut lantaran kecewa pada Shinzo Abe. Ia juga pernah di Pasukan Khusus Angkatan Laut, bekerja di sekolah Kedokteran Fisioterapi dan semangatnya untuk revolusi seperti Che Guevara.

Sayangnya terjadi sebuah kesalahan tepatnya di sebuah stasiun berita di Yunani. Bukannya membagikan gambar dari Tetsuya Yamagami, mereka malah memakai gambar Hideo Kojima yang pada gambar tersebut sedang memakai atribut khas revolusioner Che Guevara.

Diduga ini berawal dari sebuah akun palsu yang membagikan berita tentang pelaku yang mirip dengan Hideo Kojima. Ada ada aja ya ges ya. Sekelas stasiun tv saja masih bisa salah sampai sebegitunya.

Narrator
Narrator
Penikmat gorengan. Penikmat lagu-lagu hardrock. Dan selalu berusaha menikmati hidup.

Latest articles

Related articles