Microsoft Resmi Matikan Layanan Update OS Windows 7 Dan 8.1 Secara Total

ENSIPEDIA GAMES, Salatiga – Setelah diberikan tambahan waktu perpanjangan selama tiga tahun, akhirnya Microsoft mengakhiri layanan update bagi dua sistem operasinya, yakni Windows 7 dan Windows 8.1.

Microsoft menyarankan bagi para pengguna yang masih menggunakan Windows 7 dan 8.1 agar segera berpindah ke Windows 10 dan 11 yang mendapatkan update keamanan. Meskipun pengguna tetap masih bisa menginstal Windows 7 dan 8.1, namun karena tak ada update software dan keamanan maka sangat rentan terkena malware.

Sejatinya Microsoft telah menghentikan layanan update Windows 7 sejak tahun 2020 kemarin. Tetapi karena masih banyak pengguna yang belum beralih ke OS yang lebih baru, Microsoft memberikan tambahan update selama 3 tahun secara berbayar.

Meskipun telah berhenti selama tiga tahun, namun tercatat hingga tahun 2022 kemarin sejumlah 12,91% dari 1 milyar pengguna masih menggunakan Windows 7 sebagai OS utama mereka. Hal ini disebabkan masih banyak pengguna PC yang merasa Windows 10 berat bagi komputer atau laptop milik mereka.

Latest articles

Related articles