Adanya fitur sleep otomatis yang terpasang pada Windows 7 dirancang dengan tujuan utama untuk mengurangi konsumsi energi dan waktu yang kalian habiskan ketika menggunakan laptop maupun komputer. Tentu, ini merupakan sebuah fitur yang bagus untuk menjaga kualitas baterai laptop. Tetapi, keberadaan fitur ini tidak selamanya diperlukan. Terutama bila kalian sedang mengerjakan tugas yang cukup banyak dan harus segera diselesaikan.
Nah, bila kalian tidak begitu membutuhkan fitur sleep otomatis ini dan ingin mematikannya, kami akan berbagi sedikit informasi penting tentang Cara Setting Komputer agar tidak Sleep di Windows 7 dengan Mudah dan Praktis. Tanpa berpanjang lebar, mari simaklah penjelasan lebih lengkapnya di bawah ini.
Cara Setting Komputer Agar Tidak Sleep Windows 7
Bila laptop atau komputer yang menggunakan Windows 7 dibiarkan dalam kondisi menyala tetapi tidak digunakan dan dibiarkan dalam waktu tertentu, biasanya laptop atau komputer tersebut akan mati dan berpindah ke mode sleep karena adanya fitur sleep otomatis yang aktif pada Windows 7 yang digunakan.
Bagi kalian yang suka lupa mematikan laptop atau komputer ketika sudah tidak digunakan lagi, tentu keberadaan fitur sleep otomatis ini sangat berguna. Sebab bisa mengurangi penggunaan baterai laptop atau listrik ketika komputernya tidak kalian gunakan.
Namun, untuk kalian yang tidak sengaja membiarkan laptop atau komputer kalian dalam keadaan tidak digunakan selama beberapa saat karena harus mengerjakan hal lain, tentu fitur ini tidaklah begitu penting dan membantu kalian. Sebab bisa saja, pekerjaan yang belum kalian selesaikan tadi hilang, karena belum sempat disimpan akibat kalian biarkan begitu saja dengan fitur sleep otomatis yang menyala. Jika sudah begitu, maka kalian perlu menonaktifkan fitur sleep otomatis ini di laptop atau komputer kalian.
Nah, untuk itu mari simak bagaimana cara untuk menonaktifkan fitur sleep otomatis Windows 7 di laptop atau komputer di bawah ini.
- Pertama, hidupkanlah laptop atau komputer kalian lalu masuk ke “Control Panel”;
- Bila kalian bingung mencari dimana letak “Control Panel”, kalian bisa menggunakan kolom search yang terdapat di laptop atau komputer kalian;
- Setelah masuk ke Control Panel, cari dan pilihlah menu “System and Security”;
- Kemudian akan muncul berbagai pilihan menu baru, kalian cari dan pilihlah menu “Power Option” yang lalu dilanjutkan lagi dengan memilih menu “Change when the computer sleeps”;
- Selanjutnya akan muncul halaman baru yang menunjukkan pengaturan waktu untuk mengatur waktu sleep otomatisnya;
- Bila kalian ingin menonaktifkan fitur sleep otomatis, pada bagian “Put the computer sleep” pilihlah “Never”:
- Dan akhiri dengan mengklik “Save Changes”;
- Selesai!
Dengan menonaktifkan fitur sleep otomatis di laptop dan komputer, maka kalian tidak perlu khawatir lagi kehilangan tugas atau pekerjaan yang sudah kalian kerjakan karena tidak sengaja meninggalkan dan membiarkannya beberapa waktu. Karena laptop atau komputer kalian tidak akan mati dan berubah ke mode sleep lagi secara otomatis meski ditinggalkan dan dibiarkan tanpa digunakan.
Lebih kurang itulah informasi penting tentang Cara Setting Komputer agar tidak Sleep di Windows 7 dengan Mudah dan Praktis yang sudah dirangkum oleh tim Ensipedia.id. Semoga informasi yang kami bagikan pada artikel ini bisa membantu dan memberikan pengetahuan baru bagi kalian serta bisa bermanfaat dan mengedukasi kalian. Bila kalian mencari artikel lainnya yang tidak kalah penting dan menarik, tidak perlu khawatir. Kami memiliki banyak artikel lainnya yang bisa kalian baca pada website kami yang tentunya tidak kalah bermanfaat.