Bye-Bye Retri Indomaret! Moonton Bakal Permudah Retribution Untuk Role Hyper

ENSIPEDIA GAMES, Salatiga – Bagi para player yang sering bermain pada role Jungler atau Hyper di Mobile Legends, salah satu hal yang paling menyebalkan yakni ketika mencoba menghabisi Turtle namun gagal karena dicuri oleh Jungler lawan. Kejadian ini sering disebut dengan “Retri Indomaret atau Retri Warkop”.

Mendengar banyak keluhan dari para playernya, Moonton sepertinya akan mengubah mekanik Retribution sekaligus mempermudah para Hyper atau Jungler untuk menghabisi Jungle Creep maupun Turtle tanpa harus khawatir dicuri lawan.

Sumber : Instagram @realotepgaming

Pada bocoran dari Advance Server Mobile Legends, terlihat jelas bagaimana mekanik Retribution yang baru akan menampilkan status pada Health Bar Turtle maupun Lord. Status tersebut menandakan kapan waktu yang tepat bagi Hyper dalam menggunakan spell Retribution.

Tentunya mekanik spell Retribution yang baru ini akan memperkecil kemungkinan bagi player untuk salah timing dalam menggunakan Retri pada Turtle atau Lord.

Tidak hanya spell Retribution saja yang diupdate, spell Execute pun juga turut mendapatkan perubahan mekanik oleh Moonton. Sama seperti kasus Retribution, para pengguna spell Execute juga mengeluh kesulitan dalam mengeksekusi lawan secara tepat sehingga musuh masih menyisakan sedikit HP dan berhasil kabur.

Sumber : Instagram @realotepgaming

Serupa dengan update Retribution yang baru, bagi player pengguna spell Execute nantinya akan terlihat Status bar pada Hero musuh yang memberitahukan kapan saatnya menggunakan spell Execute untuk menghabisi lawan secara instan.

Kedua update ini masih baru diimplementasikan pada Advance Server saja. Masih belum diketahui kapan update ini akan diterapkan pada Origin Server. Sehingga kita tunggu saja kapan Moonton akan mendatangkan spell Retribution dan Execute yang baru ini.

Latest articles

Related articles