Simak Build Saber Terbaik dan Item yang Cocok Dengannya yang Siap Bantu Tingkatkan Rank

Saber termasuk salah satu Hero Assassin yang paling ditakuti dalam permainan Mobile Legend. Hal ini disebabkan karena kemampuan Saber dalam bertarung cukup unggul dibandingkan Hero Assassin lainnya. Apabila kalian ingin menggunakan Hero yang satu ini. Maka kalian nanti bisa temukan pilihan build Saber terbaik serta item yang cocok untuk Saber tersebut.

Penggunaan Hero ini memang sangat disarankan sekali jika kalian ingin menang saat match game Mobile Legends. Tak heran juga jika Hero Saber ini namanya sudah populer dalam kalangan pemain Mobile Legends. Dijamin pastinya kalian akan menang jika gunakan Saber ini jika kalian memang paham tentang Hero tersebut khususnya saat pemilihan item dan build yang tepat.

Build Saber Terbaik

Bagi role mage atau Hero lainnya, Hero Saber ini sangat menakutkan sebab mobilitasnya yang sangat unggul. Selain itu skill ultimatenya yaitu triple sweep, adalah yang paling mengerikan karena penyerangan musuh langsung dengan efek knock up lalu memberikan 3 blow secara berurutan. 

Pastinya kalian sudah tahu bahwa Hero Saber ini harus digunakan dengan sangat cepat. Sebab ia harus bisa menculik salah satu Hero lawan lalu harus mundur kembali agar serangan berikutnya bisa dipersiapkan dengan lebih matang. Selain itu, Saber juga punya skill tipe lock target. Jika build dan combonya tepat, maka lawan sudah dipastikan akan bisa dibunuh dengan mudah.

Sebelum kalian masuk dan mempelajari item yang tepat untuk Hero Mobile Legends maka sebaiknya kalian harus tahu dulu mengenai Hero Assassin. Hero Assassin dikenal sebagai Hero pembunuh yang paling cepat dan akan menghabisi lawannya dalam waktu yang sangat singkat. Meskipun Assassin bisa menghabiskan lawan dengan cepat, namun ia juga bisa dihabisi dengan mudah oleh lawannya, 

Oleh sebab itulah, kalian harus pandai dalam mengatur posisi yang paling tepat sebelum pertempuran dimulai. Jika sudah paham tentang cara penggunaan Hero Assassin Saber ini, maka selanjutnya kalian bisa memilih item build Saber yang paling cocok.

Item yang Cocok Untuk Saber

Berikut pilihan item build Saber yang paling cocok untuk kalian.

  • Sepatu Magic Boots

Adapun kegunaan sepatu ini untuk menurunkan cooldown skill penggunaannya. Maksudnya adalah pemain bebas melakukan cicil perlahan-lahan menggunakna skill Saber dan disertai cooldowns skill yang sangat cepat tersebut. Diketahui item ini punya +10% cooldown reduction dan +40 movement SPD.

  • Bloodlust Axe

Fungsi dari item ini adalah untuk memberikan cooldown reduction lagi pada Saber kemudian ditambah dengan +70 damage lalu disertai juga dengan 20% spell vamp, sehingga Saber kini bisa mencicil lawannya menggunakan damage yang lebih besar. selain itu, Saber bisa meregenerasi diri dengan spell vamp ini.

  • Blade of Heptaseas

Kegunaan dari item ketiga ini untuk memberikan +70 physical attach pada Hero dan juga +250 HP. Apabila pasifnya tak menerima dan memberikan damage dalam waktu 5 detik, maka basick attack selanjutnya akan memberikan tambahan physical damage sebesar 240+60% physical attack.

  • Malefic Roar

Fungsi dari item yang satu ini sangatlah baik apabila digunakan oleh Hero Saber. Ia akan memberikan efek serang +60 physical attack lalu memberikan basic attack. Sementara sebesar 20% dari defense diabaikan. Item ini membuat sabek bisa memberikan damage penetrasi pada lawannya tanpa melihat amor yang dimiliki lawan. Dengan inilah, instant kill dapat diberikan pada Hero Assassin dan marksman lawan oleh Hero Saber.

Demikianlah penjelasan mengenai build Saber terbaik serta rekomendasi item build Saber yang cocok dan bisa digunakan untuk pertandingan. Sebagai tipsnya, diawal permainan Saber harus difokuskan dulu pada lane nya agar bisa mengumpulkan gold. Karena jika Saber sampai kekurangan item, maka combo skill miliknya tak akan terasa lagi.

Latest articles

Related articles